Usaha Pijat yang menguntungkan

Usaha Pijat yang menguntungkan

Banyak yang belum menyadari betapa menguntungkannya usaha Pijat panggilan. Baru-baru ini saya berhasil mewawancarai salah seorang pemijat langganan saya. Modal awal adalah tempat, lokasi yang paling bagus adalah lingkungan apartemen. Setelah memiliki tempat, mulailah memasang iklan baris di koran untuk mencari tukang pijat. Untuk gaji sendiri si mbak yang memijat saya mengakui hanya mengantongi uang 250 sebulan dari si mpunya tempat. Diluar itu dia bisa mendapatkan sekitar 1-1,5jt perbulan komisi dan tips.
infoD
Biasanya komisi memijat 1jam Rp12,500. Minyak atau lulur disediakan oleh pemilik tempat. Untuk meningkatkan penghasilan biasanya mereka membuat paket hemat seperti : pijat 60 menit : 50 rb, pijat 120 menit : 75 rb. Yang notabene orang akan memilih mengambil paket 2Jam. keuntungan si pemilik tempat dikurangi pembelian minyak dan lulur masih berkisar Rp 40,000 /2 jam.
Bayangkan mengantongi Rp 40,000 tanpa melakukan apapun. Ditempat si mbak ini, pemijatnya ada 4 orang. rata-rata sehari setiap pemijat pegang 1 tamu, dan weekend bisa 3/4 orang.
Kasarnya 4 x Rp 40,000/hari = Rp 160,000 hanya modal tempat, wah bisa bayar cicilan apartemen nih ;)